News Gadget – Perkembangan smartphone belakangan ini mengalami stagnansi. Tidak jarang kita menemukan bahwa smartphone terbaru tidak memiliki perbedaan signifikan dalam hal spesifikasi jika dibandingkan dengan varian yang dirilis tahun sebelumnya. Iphone 15 salah satunya, kapasitas memori iPhone 15 sebesar 128GB dirasa sudah cukup oleh apple.
Tidak hanya pada smartphone kelas menengah ke bawah, tetapi juga pada varian flagship dari berbagai merek, stagnansi ini terjadi. Desain yang hampir serupa dengan tahun sebelumnya, peningkatan kecerahan layar, penggunaan chipset terbaru, dan pembeda utamanya hanyalah pada pemilihan warna eksklusif. Salah satunya adalah peningkatan kapasitas penyimpanan internal hingga 256GB yang mulai menjadi standar pada banyak smartphone kelas menengah ke atas, namun tampaknya Apple memiliki pendekatan yang berbeda.
Apple mempercayai kapasitas 128GB pada iPhone 15 sudah cukup
Apple, perusahaan yang rutin merilis iPhone setiap tahunnya, berpendapat bahwa kapasitas memori iPhone 15 128GB yang tersedia pada model dasar tahun sebelumnya sudah lebih dari cukup. Menurut iklan yang mereka publikasikan di saluran YouTube, Apple percaya bahwa 128GB sudah mampu menampung banyak foto.
Meskipun iklan Apple selalu memiliki kualitas yang baik, namun anggapan bahwa 128GB sudah memadai pada tahun 2024 mungkin tidak sepenuhnya tepat. Terlebih lagi, iPhone terbaik 2024 ini sendiri memiliki harga yang tidak murah dan tetap berada di kelas smartphone premium.
Tidak hanya itu, beberapa merek lain telah merilis smartphone kelas menengah dengan kapasitas penyimpanan minimal 256GB. Melihat bahwa iPhone 15, yang harganya jauh lebih tinggi dari smartphone-smartphone tersebut, masih menggunakan kapasitas memori iPhone 15 128GB tentu saja bisa membuat beberapa pengguna merasa kecewa.
Apple masih tetap menyediakan pilihan hingga 1TB. Mengapa demikian?
Varian Pro memang menawarkan konfigurasi hingga 1TB untuk kapasitas penyimpanan internalnya. Sementara itu, untuk model dasar, pengguna dapat memilih hingga 512GB internal. Oleh karena itu, promosi mengenai kapasitas 128GB mungkin terasa kurang relevan jika mereka masih menyediakan pilihan penyimpanan yang lebih besar.
Pertanyaan mengenai cukup atau tidaknya kapasitas penyimpanan internal memang dapat bervariasi bagi setiap pengguna. Tidak semua orang hanya menyimpan file gambar seperti yang ditampilkan dalam iklan Apple. Beberapa pengguna bahkan menggunakan iPhone mereka untuk bermain game dan merekam video panjang, yang tentu saja akan mengisi kapasitas memori iPhone 15 128GB dengan cepat dalam kondisi saat ini. Menurut pendapatmu, bagaimana?